” NASEHAT DAN MOTIVASI”

Rahasia Bulan Ramadhan dan Perjalanan Sejarah Umat Islam. Berkali-kali kita bilang bahwa Ramadhan itu “Mubarak”, ada berkah di dalamnya. Tapi sekian sering kita mendengarkannya, adakah kita paham sejatinya apa makna berkah itu?Berkah itu bukan kata sepele, kawan. Berkah bisa membuat banyak keajaiban terjadi.Berkah itu “ziyadatul khair”, bertambahnya kebaikan. Kalau kata Ibnu Qayyim, berkah adalah terus menerusnya seseorang mendapatkan kebaikan dan stabilnya siklus kebaikan itu.Sebagaimana asal katanya, “baraka”, digunakan untuk menggambarkan seekor unta yang duduk tenang.Sesuatu disebut memiliki keberkahan, jika isinya mengandung banyak sekali kebaikan, meskipun secara kuantitas ia tak banyak. Ada juga yang mengartikan barakah adalah, “sedikitnya adalah sangat cukup, dan banyaknya tak melenakan.”Padahal ia sederhana, tapi punya banyak kebaikan.Ramadhan itu 30 hari. Tapi banjir rahmatnya begitu banyak sehingga ia disebut barakah. Al Qur’an itu 114 surat, tapi karena begitu padat manfaat dan kebaikannya maka ia disebut barakah.

Usia manusia boleh muda, tapi ada yang sangat memberi manfaat pada umat. Itulah usia barakah.Imam Nawawi, wafat di usia 44 tahun. Terbilang meninggal di usia muda. Tapi selama hidup singkat itu, karya hebat tercipta, di antaranya Arba’in An Nawawi yang kini ada di sekolah dan masjid sedunia.Sementara ada yang usianya 100 tahun, tapi ketika mati ia langsung dilupa.Rasulullah berdakwah mengemban risalah hanya 23 tahun. Dibandingkan imperium Romawi dan Persia yang berabad lamanya, 23 tahun sangatlah sedikit. Tapi…23 tahun itu menginspirasi, jadi model milyaran umat Islam lintas zaman dan jadi patokan aturan 1400 tahun peradaban muslimin.Maka Ramadhan itu, ketika ia disebut “Mubarak”, itu nggak main-main. Ada amal sederhana tapi di sisi Allah besar dan berlipat ganda.Maka, selagi masih di lintasan waktu Ramadhan, perhatikan setiap menitnya, setiap momennya. Infaqmu yang sederhana pun dihitung bergunung-gunung.subhanallah Sungguh Dahsyatnya Bulan Ramadhan ini.di setiap, Detik, Menit,jam,dan hari memiliki keistimewaan dan kemuliaan yang Sangat Luar Biasa.

wallahu A’lam Bisowab…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *